Wisata Kuningan, Jawa Barat

21, July, 2007

dari berbagai sumber 

CIREBON dan Indramayu telah mengalami masalah serius. Kota di pesisir utara Pulau Jawa ini kerap kekurangan air. Padahal air merupakan sumber kehidupan yang sangat penting. Perannya dibutuhkan dalam berbagai hal. Mulai dari kebutuhan manusia, bercocok tanam, hingga proses produksi pabrik. Selama ini kebutuhan air Cirebon dan Indramayu sebagian besar dipasok oleh Kuningan. Tentunya kerjasama antar daerah di Ciayumajakuning harus terus ditingkatkan. Sehingga roda ekonomi di semua daerah dapat berjalan. Tentunya bermuara pada peningkatan kesejahteraan warganya.

Kelangsungan sumber air di Kuningan harus dijaga. Jangan sampai, air yang merupakan aset penting Kuningan hilang. Menjaganya sumber air tersebut dapat dilakukan dengan menjaga keseimbangan alam. Gunung tetap hijau dan pembangunan disesuaikan kondisi alam. Selanjutnya Kuningan jangan sampai menjadi daerah industri yang menggusur sumber daya alam. Jangan sampai ada pabrik besar yang menggusur sawah. Dan jangan sampai ada pusat perbelajaan yang menggusur hutan.

Untuk mengisi kas keuangan daerah Kuningan perlu memposisikan diri sebagai daerah wisata. Tentunya wisata yang ramah lingkungan. Sehingga mampu menjaga ketersediaan air, sebagai aset utamanya. Kuningan yang berada di lereng Gunung Ciremai ini memiliki banyak objek wisata memikat. Karakternya juga sangat beragam.Wisatawan dapat menikmati museum bersejarah, desa adat, taman purbakala, dan wisata air.

Jarak antar objek wisata juga sangat dekat. Sehingga dalam waktu beberapa hari wisatawan dapat menikmati semuanya. Sehingga sangat memudahkan bagi wisatawan yang mempunyai waktu terbatas. Untuk wisata sejarah, Kuningan punya Linggarjati. Gedung Perundingan Linggarjati yang merupakan saksi perjuangan bangsa Indonesia. Lokasinya berada di Desa Linggarjati Kecamatan Cilimus. Jarak dari pusat Kota Kuningan sekitar 14 km, dan 26 km dari kota Cirebon. Untuk wisata air, selain taman rekreasi Linggarjati Indah yang tak jauh dari Gedung Linggrajati, Kuningan juga memiliki Cibulan, Waduk Darma, Balong Darmaloka, Cigugur, Goa Maria, dan Telaga Remis, serta objek wisata Taman Purbakala.

Penasaran….??? Mari kita tengok satu-satu….

 

Linggarjati
Desa Linggarjati merupakan sebuah Desa kecil yang berada di salah satu wilayah Kabupaten Kuningan, Jawa Barat. Praktis desa kecil ini dikenal oleh hampir seluruh masyarakat Indonesia dan dunia, pada saat dilaksanakannya Perjanjian Linggarjati, pada tanggal 10-13 November 1946. Perjanjian ini dianggap sebagai perjanjian yang sangat penting, karena berhubungan erat dengan eksistensi Pemerintah Indonesia dimata dunia pada waktu itu, baik secara De Facto dan De Jure dipertaruhkan.

Pada tanggal 24 Maret 1946 pecahlah peristiwa nasional yang menggetarkan dunia akibat terjadinya pembumihangusan kota yang kemudian dikenal sebagai “Bandung Lautan Api (BLA)”. Peristiwa ini selanjutnya mendorong terjadinya perang gerilya kota yang sangat menjengkelkan Sekutu (Inggris) karena para gerilyawan tidak dapat membedakan mana bule Inggris dan mana bule Belanda. Akhirnya, Sekutu yang dipercaya untuk membebaskan para tawanan perang dan pengembalian pasukan Jepang, memercayakan kepada Tentara Keamanan Rakyat (TKR) dan mempersenjatainya dengan 3.000 pucuk senjata ringan. Peristiwa ini membuat NICA-Belanda amat berang kepada Sekutu dan selanjutnya menyarankan agar Belanda berbicara satu meja dengan pemerintah RI. Belanda yang akan ditinggalkan Sekutu di Indonesia akhirnya terpaksa menerima saran Sekutu dan selanjutnya terjadilah perundingan di Linggajati di Kuningan. Peristiwa ini menunjukkan bahwa NICA-Belanda harus mengakui de facto RI yang juga dikehendaki dunia internasional.

BLA yang menghasilkan pengakuan de facto RI ini sebenarnya merupakan perjuangan nasional sebab di samping sasarannya kemerdekaan nasional, para pejuangnya pun terdiri dari berbagai unsur bangsa Indonesia. Oleh karena itu, alangkah baiknya jika semua peristiwa di atas dipelajari lagi secara oral history karena berbagai data dan informasi sejarah perjuangan masih banyak tersebar namun hanya terekam dalam ingatan. Demikian pula dengan kelima bangunan tempo doeloe yang memiliki rekaman sejarah lahirnya NKRI perlu pula direstorasi untuk kepentingan pembangunan manusia Indonesia seutuhnya dan sekaligus mencerdaskan kehidupannya dan dapat dibina untuk sarana pendidikan, penelitian, serta kepariwisataan menyambut HUT ke-50 Konferensi AA.

Cibulan
Kolam ikan yang penuh dengan legenda adalah pemandaian air tawar Cibulan. Konon kabarnya kalau kita bisa menyentuh ikan-ikan yang terletak di dalam kolam, keberkahan akan selalu menyertai kita. Boleh percaya boleh tidak. Di sini, selain bisa berenang bersama ikan dewa kita juga dapat melihat tujuh sumur petilasan Prabu Siliwangi.


Waduk Darma
Kalau cuaca cerah, Waduk Darma view nya sangat indah…penasaran..lihat aja sendiri…..Waduk Darma terletak di pinggir jalan lintas Cirebon – Kuningan – Ciamis. Di sini juga wisatawan dapat menikmati keindahan panorama Gunung Ceremai. Berperahu dan merasakan hembusan angin gunung merupakan sensasi yang dapat dinikmati di Waduk Darma. Taman rekreasi yang dilengkapi panggung hiburan juga sangat cocok bagi wisata keluarga.

 

Balong Darmaloka
Sedangkan Balong Darmaloka merupakan wisata ziarah. Ia terkait penyebaran Islam sejak zaman Wali Songo.

 

Cigugur
Adapun Cigugur merupakan kawasan yang memegang teguh adat budaya leluhur. Salah satu kegiatan adatnya yang terkenal adalah seren taun. Itu merupakan upacara sebagai wujud syukur kepada Tuhan. Di Cigugur juga terdapat kolam renang yang unik. Kita dapat renang bersama ikan kancra yang dianggap keramat. Ikan berjuluk ikan dewa ini terdapat pula di Balong Darmaloka dan pemandian Cibulan. Naik sedikit dari kolam renang, kita akan menjumpai sebuah tempat yang dijuluki Gunung Batu, yaa.. karena emang batu semua, tapi asyik lho…

Disini juga dulu aku menimba ilmu selama tiga tahun, yakni di MAN Cigugur, yang letaknya tidak jauh dari wisata kolam renang Cigugur.

 

Goa Maria
Dari cerita yang berkembang, di sekitar tempat ini pernah terlihat sosok Bunda Maria, makanya di sebutlah tempat ini dengan Gua Maria. Sebuah tempat teduh yang terletak dilereng Gunung Ciremai.

 

Talaga Reumis
Sedangkan Talaga Reumis menawarkan suasana khas alam pegunungan yang sejuk dan tenang. Nama telaga alami yang berada di lereng Gunung Ciremai itu berasal dari sejenis kerang yang hidup di sekitar telaga.

 

Taman Purbakala
Selain wisata sejarah, air dan alam, Kuningan juga memiliki objek wisata purbakala di Cipari Kec. Cigugur. Kawasan situs Cipari meninggalkan warisan manusia purba yang telah mengenal peradaban. Benda-benda prasejarah yang berusia ribuan tahun dapat kita temukan di sana. Di antaranya perkakas batu, gerabah, perunggu, menhir, undakan batu besar, fondasi bangunan, tempat penjualan, serta batu kubur.

 

Itulah sekilas info wisata Kuningan, semoga bermanfaat untuk semuanya…..

Obat penyembuh dosa

21, July, 2007

Ambil akar kemelaratan dan jiwa kesabaran, beri serbuk pikiran, campur rendah hati dan kekhusyukan, tumbuk dengan lumpang taubat, basahi dengan air mata, tempatkan dalam nampan rendah diri kepada Allah, masak dengan api tawakal kepada-Nya. Aduk dengan sendok istighfar sehingga tampak taufik dan kehormatan diri. Pindahkan ke mangku cinta, dinginkan dengan udara kasih sayang. Saring dengan kasa kesusahan, tambahkan hakikat iman dan campur dengan takut kepada Allah

( Anonymous )

Tips mencari informasi di Google

21, July, 2007

Siapa yang tak kenal dengan Google. Kata Google sepertinya sudah melekat kuat di benak puluhan juta pengguna Internet. “Googling aja..”, atau “tanya om Google.., celetukan seperti itu sering dilontarkan kalangan pengguna Internet kepada mereka yang ingin berburu informasi.

Bahkan Google mungkin menjadi ‘perhentian’ pertama bagi sebagian pengguna Internet ketika melakukan pencarian. Tampil sederhana dengan logo warna-warninya, dalam waktu singkat raksasa mesin cari ini mampu melayani ratusan juta pencarian dalam sehari

Cukup ketikkan kata kunci informasi yang ingin dicari, Google akan menyuguhkan informasi yang terkait dengan pencarian dalam waktu singkat. Berikut beberapa informasi perihal apa saja yang bisa Anda lakukan dengan mesin cari Google, beserta sedikit tips yang bisa diterapkan saat melakukan pencarian.


1. Bubuhi tanda kutip (“…”), jika Anda ingin mencari informasi yang tepat sasaran.
Tanda kutip akan menghasilkan halaman-halaman web yang lebih tepat sasaran dan berhubungan erat dengan informasi yang Anda cari. Dengan membubuhkan tanda kutip di awal dan akhir kumpulan kata, maka Google akan menyuguhkan hasil pencarian yang sama persis dengan yang Anda ketikkan.


2. Pakai tanda “~” untuk mencari sinonim kata.
Coba amati bagian ujung kiri atas keyboard Anda. Disana Anda akan menemukan tanda
~ bukan? Mungkin beberapa dari Anda ada yang tidak tahu fungsi karakter ini. Tanda ini ternyata sangat berguna dalam melakukan pencarian di Google. Coba ketikkan karakter ini di depan sebuah kata (tanpa spasi). Dengan begitu Google akan mencari halaman berisi kata yang dimaksud tadi atau sinonimnya.


3. Klik “Images” jika Anda ingin mencari gambar.
Mau mencari foto artis idola Anda? Klik saja tombol “Images” yang terletak di atas kotak pencarian, lalu ketikkan nama artis atau tokoh yang Anda inginkan. Google akan mencarikan foto atau gambar tersebut di database-nya lengkap dengan link halaman tempat gambar tersebut muncul.


4. Ketikkan kata yang lebih panjang agar hasil pencarian lebih relevan.
Ada baiknya jika Anda mengetikkan kata yang lebih panjang di kotak pencarian Google agar hasil pencariannya lebih baik.


5. Google bisa menjadi kamus dan menterjemahkan bahasa.
Ingin mencari definisi sebuah kata? Google bisa berfungsi sebagai kamus. Cukup tambahkan kata define diikuti kata yang ingin Anda cari, maka Google akan memberikan definisi yang Anda ingin cari dalam waktu singkat.

Selain itu, Google juga bisa menjadi penterjemah bahasa. Perhatikan link “Languange Tools” yang ada di sebelah kanan kotak pencarian di homepage Google. Klik link tersebut, Anda akan diantarkan ke layanan penerjemahan Google. Ada banyak bahasa yang tersedia disana.

 

6. Ada banyak informasi yang tersedia dari buku-buku aktual di dunia.
Ibaratnya sebuah rak yang berisi buku-buku, Google juga punya ‘rak’ buku online. Coba buka alamat http://www.books.google.com, disana Anda bisa melihat atau membaca beragam teks dari buku-buku aktual di seluruh dunia. Hanya saja, yang dapat Anda buka atau baca adalah yang karyanya tidak dilindungi hak cipta.


7. Kalkulator dan buku telepon online.
Google bisa juga dipakai sebagai kalkulator. Cukup ketikkan angka yang ingin Anda olah di kotak pencarian, Google akan mengolahnya seperti layaknya kalkulator yang biasa kita pakai. Misalnya 145+869, 125*45, 10% of 100 dan sebagainya.

Selain kalkulator, Google juga bisa dimanfaatkan sebagai buku telepon. Cukup ketik nama seseorang yang Anda cari, nama kota, propinsi atau nama negaranya di kotak pencarian, Google akan menyuguhkan informasi yang Anda cari itu.


8. Apa fungsi tombol I’m Feeling Lucky?
Tombol I’m Feeling Lucky yang ada di homepage Google mungkin akan sangat berguna bagi Anda yang tak ingin buang waktu membaca hasil pencarian yang dikeluarkan Google satu persatu. Masukkan kata yang Anda cari, lalu klik tombol ini, maka Google akan memotong daftar hasil pencarian yang panjang tadi. Anda akan diantarkan langsung ke halaman web yang paling sesuai. Misalnya, Indonesia University, klik tombol I’m Feeling Lucky maka Anda akan diantarkan langsung ke situs UI.


Ada banyak lagi yang bisa Anda telusuri melalui mesin cari Google. Semisal informasi berita-berita terbaru melalui link “News”, Video, layanan peta, cuaca, harga saham dan lain sebagainya.

Selamat mencoba ya….

Internet Search Engine

21, July, 2007

SEARCH ENGINES REVIEW
Untuk mendapatkan informasi secara cepat dan akurat melalui halaman internet, saat ini telah dikembang- kan mesin pencari (search engines) yang dapat membantu didalam penelusuran artikel, file, maupun database. Ada banyak pilihan search engines yang bisa dimanfaatkan dan masing-masing memiliki keistimewaan.
Namun pada prinsipnya semua mesin pencari (search engines) mempunyai fungsi sama yaitu mencari serta menganalisis semua halaman WEB, kemudian membuat indeks kata bersama dengan daftar URL , halaman dan tempat dimana “kata kunci” yang dicari dapat ditemukan.
Adapun beberapa search engines yang populer dan sering dimanfaatkan antara lain.


Alta Vista http://www.altavista.com/
Alta Vista merupakan salah satu search engines yang sangat cepat dan memiliki cakupan luas serta mampu melakukan pencarian dokumen full-text di WEB dan artikel-artikel Usenet. Pencarian artikel atau dokumen dapat dilakukan dengan kata kunci, frase kunci atau berupa pertanyaan dibantu dengan operator “boolean” (AND,OR, AND NOT, NEAR).
Kelebihan lain dari altavista yang tidak dimiliki oleh search engine lain, adalah adanya fasilitas “spelling checker” yang secara otomatis dapat menginformasikan keyword pencarian yang salah dan membetulkannya tanpa melakukan pencarian ulang. Fasilitas “translate” dari beberapa bahasa ke bahasa yang lain, baik dokumen dari hasil penelusuran maupun dokumen pribadi,menjadikan altavista search engine yang inovatif, dan favorit.


Deja News http://www.dejanews.com/
Deja News memiliki kekhususan sebagai search engine untuk mencari berita-berita diskusi dengan fasilitas “deja discussion”, rating product dengan fasilitas “deja rating” dan fasilitas “deja communities” dengan data dari usenet, newsgroup maupun posting yang dikirim melalui web.
Search engine ini sangat membantu bagi yang membutuhkan mencari informasi yang sangat spesifik . Keunggulan lain adalah kemampuannya memberikan informasi yang cukup detil tentang “news reading” dan
posting-posting yang dikirim lewat WEB.

 

Excite http://www.excite.com/
Keistimewaan Excite adalah pilihan menu yang ditawarkan cukup lengkap dengan sistem indeks yang cukup baik. Excite merupakan search engine yang cukup baik untuk mengetahui berita-berita terbaru dari beberapa sumber seperti Reuters dengan menu barunya yang disebut “Today on Excite” walaupun tidak tergolong excellent. Search engine ini baik bagi pemula karena fasilitas pencariannya yang mudah dan sederhana. Selain itu, excite juga dilengkapi dengan fasilitas “chatting”, “business news”, “sport news” dan lain-lain.

 

Hotbot http://www.hotbot.com/
Dikenal sebagai salah satu sarana pencarian paling cepat dengan dukungan data puluhan juta websites yang dapat diakses melalui kata kunci atau frase kunci dengan operator boolean untuk mendapatkan data yang spesifik.
Di “advanced search”, HotBot menyediakan fasilitas pencarian dokumen yang lebih spesifik lagi dengan batasan waktu, lokasi, domain, bahasa, “word filter”, dan media ( gambar, teks, suara dll.) dengan klik saja atau menuliskannya pada “search boxes”. Keistimewaan yang lain, hotbot merupakan search engine yang dikategorikan “excellent” untuk berita-berita terbaru dengan menu “news headline”nya. Menu yang lain yang terdapat di hotbot adalah “discussion group”, white pages, yellow pages, dan lain-lain.

 

Magellan http://magellan.excite.com/
Selain menyediakan sarana pencarian melalui WEB,Magellan juga mempunyai aturan untuk tidak memuat semua data yang bersifat “Adult content”. Semua hasil pencarian dapat di browse menurut topik dan sub-topik dan bila menghendaki review untuk site-site yang dicari dapat dipilih menu “green light site” yang juga dengan memberikan ranking data.

 

Northern Light http://www.northernlight.com/
Northern Light merupakan salah satu search engines yang mampu menjelajah dunia WEB dengan detil dengan jumlah 150 juta websites. Keistimewaan lain adalah adanya alternatif informasi melalui “special collection” yang menyediakan 8 juta artikel dari 5.400 journal, buku, majalah dan database yang dapat diperoleh dengan harga rata $1 – $4 / artikel. Karena itu site ini sangat membantu untuk pencarian informasi khususnya bagi kalangan akademis dengan harga yang relatif murah.

 

Yahoo http://www.yahoo.com
Yahoo pantas mendapat sebutan sebagai sarana pencarian paling populer saat ini karena selain cukup cepat aksesnya juga didukung oleh data yang sangat besar. Subject yang ditampilkan pada tampilan mukanya secara alphabetis sangat membantu khususnya bagi pemula , dengan pilihan-pilihan kategori yang sangat lengkap dan detil. Selain penggunaan search engines, Yahoo juga menawarkan menu “current news”, “stock quotes”, “sport score”, “yellow pages” dan “citymaps” . Karena begitu beragamnya informasi yang dapat diperoleh melalui Yahoo, sehingga site ini banyak dimanfaatkan pengguna jasa internet mulai dari anak-anak hingga orang dewasa.

 

Infoseek http://www.infoseek.com
Infoseek dikategorikan sebagai salah satu search engine yang dikategorikan baik untuk mengetahui berita – berita terbaru dari “Businesswire”, Reuters, CNN, USA Today dan The New York Times. Selain itu, infoseek juga memiliki kelebihan direktori yang disusun dengan sistem index yang baik dengan topik-topik yang cukup besar, dibandingkan dengan Yahoo dan HotBot. Infoseek juga memberikan ranking data hasil pencarian sesuai dengan tingkat kebenarannya.

 

Lycos http://www.lycos.com
Lycos merupakan “general search engine” yang bagus dengan fasilitas pencarian yang mudah dan sederhana serta dilengkapi pula dengan direktori. Kelebihan dari search engine ini adalah adanya fasilitas “search guard” yang dapat memproteksi data-data pornografi sehingga search engine ini aman bagi anak-anak.

Ratusan Warnet Telah Berimigrasi, ditangani 5 Kementrian

21, July, 2007

http://www.bppt.go.id/

Jakarta – Sebanyak 463 dari 2.458 warung internet alis warnet yang terdata sebagai anggota Asosiasi Warung Internet Indonesia, sejak Juni lalu telah beralih menggunakan peranti lunak open source yang bebas digunakan tanpa membayar lisensi. Mayoritas warnet yang bermigrasi ke open source itu berada di Jakarta, Bandung, Yogyakarta, Surabaya, dan Denpasar. Warnet yang beralih ke open source software (OSS) itu sebelumnya kebanyakan memakai produk bajakan merek berlisensi. Mereka bermigrasi agar aman dari razia yang dilakukan polisi di beberapa daerah sejak Februari lalu,kata Judith MS, Ketua Presidium Asosiasi Warnet Indonesia (Awari), di Jakarta hari Rabu (6/7). Ia menambahkan, Awari akan terus menyosialisasikan ke berbagai daerah tentang pentingnya penggunaan peranti lunak yang legal, baik yang open source maupun yang berlisensi. Sosialisasi ini akan berlangsung hingga akhir tahun ini. Mengembangkan dan memanfaatkan open source software merupakan pilihan yang rasional, baik dari segi ekonomi maupun keamanannya, ujar Wendy Aritenang, Deputi Pendayagunaan dan Pemasyarakatan Iptek Kantor Menteri Negara Riset dan Teknologi (Menneg Ristek). Pencanangan penggunaan OSS lewat gerakan nasional Indonesia Go Open Source (IGOS) diharapkan dapat menekan pembajakan di Indonesia hingga nol persen. Saat ini Indonesia masih berada pada peringkat lima kasus pembajakan terbesar di dunia. Sejak program IGOS dideklarasikan pada 30 Juni 2004, ditandatangani oleh lima kementerian, telah dicapai berbagai produk inovasi OSS. Sosialisasi kemajuan program OSS itu akan dilaksanakan Kantor Menneg Ristek lewat sebuah pameran pada 12 Juli 2005 di Kantor Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi (BPPT). Beberapa jenis aplikasi OSS yang akan dipamerkan antara lain aplikasi desktop dan server, aplikasi yang mendukung usaha kecil menengah (UKM) termasuk warnet, aplikasi untuk pendidikan, permainan, dan aplikasi untuk perusahaan seperti sistem kepegawaian, keuangan, absensi dan sistem integrator. Pada acara yang akan diikuti 30 peserta itu, akan diluncurkan pula aplikasi yang diberi nama Waroeng IGOS, yang merupakan aplikasi untuk warnet berbasis OSS. Pada acara tersebut dilakukan semacam peluncuran Sistem Desktop Nasional IGOS. Arsitektur IGOS Pada kesempatan yang sama, Direktur Utama Pasifik Satelit Nusantara (PSN) Adi Rahman Adiwoso menjelaskan bahwa pihaknya telah mengembangkan arsitektur OSS untuk diimplementasi secara gratis bagi pengusaha warnet. Peranti ini telah teruji kemampuannya pada warnet-warnet yang menggunakan servis PSN di Jawa Tengah dan Jawa Timur. Arsitektur ini dapat terinstalasi dengan cepat dan dapat diimplementasikan pada warnet dengan spesifikasi komputer yang relatif rendah. Namun, untuk mempermudah implementasinya, PSN secara khusus juga telah menyiapkan sistem konfigurasi manual yang dapat dilihat di weside PSN pada http://www.psn.co.id/igos. Arsitektur yang diperkenalkan oleh PSN ada tiga jenis, yaitu Igos Laba-Laba, Igos Kwartet, dan Igos Berdikari. Dengan Igos Laba-Laba, warnet dapat memiliki maksimum 12 workstation dengan hanya satu server. Dengan teknologi ini risiko terserang virus dan trojan horse dapat terhindari karena terminal yang digunakan user tidak memiliki harddisk. Untuk Igos Laba-Laba, workstation dapat menggunakan Processor Pentium 166 dengan memori 32 Mb. Sementara dengan Igos Kwartet, sebuah warnet dapat memiliki 4 set monitor, keyboard dan mouse dengan hanya sebuah personal computer berbasis Linux dan dilengkapi dengan 4 buah VGA Card dan 8 buah USB ports. Dengan Igos Kwartet, warnet dapat melakukan penghematan biaya investasi perangkat keras, namun pengguna dapat juga menikmati kualitas visualisasi yang bagus dan menarik. Selain itu, perawatan workstation juga sangat mudah karena hanya monitor, keyboard, dan mouse. Igos Berdikari merupakan arsitektur untuk komputer tunggal (stand alone). Pada dasarnya arsitektur ini dapat digunakan oleh warnet-warnet yang sekarang sudah memiliki konsep satu komputer utuh untuk workstation namun mau menggunakan peranti lunak open source.

(YUN) Sumber : Kompas (8/7/05) ***

DIGUNAKAN BERSAMA ‘SOFTWARE’ BERLISENSI

21, July, 2007

http://www.bppt.go.id/

Jakarta – Meski mempromosikan penggunaan open source software dengan mencanangkan gerakan nasional Indonesia Go Open Source (IGOS), software berlisensi tetap akan digunakan. Kebijakan ini berbeda dengan negara-negara Eropa seperti Jerman dan Perancis, juga Asia seperti Korea Selatan dan Taiwan, yang bermigrasi ke open source software dan meninggalkan software berlisensi. Penegasan ini dilontarkan Menteri Negara Riset dan Teknologi Kusmayanto Kadiman, dalam open house inovasi Open Source Software Karya Anak Bangsa Menuju Kemandirian Nasional di Jakarta, Selasa (12/7). Kalau kita berpihak pada yang satu dan membunuh yang lain itu tidak bagus. Pemerintah tidak boleh begitu, tambahnya. Karena itu kalau nantinya akan dibangun Pusat Pengembangan Software di Indonesia, baik vendor software berlisensi maupun pengembang open source software akan difasilitasi. Pemerintah akan tetap mempertahankan keduanya, karena menurut Kusmayanto Indonesia tidak ingin tergantung pada satu sumber saja. Ia melihat open source juga ada batasnya, seperti Linux yang tidak semua gratis. Pencanangan IGOS sendiri bertujuan meningkatkan kemandirian bangsa dalam mengembangkan peranti lunak, terutama untuk memenuhi kebutuhan dalam negeri. Pelaksanaan IGOS juga membuka peluang bisnis bagi pengembang lokal, yaitu dalam mengembangkan aplikasi sesuai dengan kebutuhan, dalam mengadakan layanan dan pelatihan. Saya harapkan UKM tumbuh subur dengan adanya open source software, ujarnya. Di lingkungan Lembaga Penelitian Non-Departemen bidang Riset Teknologi (LPND Ristek), Kusmayanto selaku Kepala Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi (BPPT) menargetkan, Agustus mendatang semua kebutuhan peranti lunak untuk perkantoran sudah menggunakan open source software. Di Kantor Menteri Negara Riset dan Teknologi, peranti lunak untuk keperluan perkantoran sudah bermigrasi ke OSS, misalnya untuk pemrosesan kata, pengolahan data sederhana, pengolahan tabel, aplikasi untuk presentasi dan surat elektronik. Untuk aplikasi yang spesifik KMNRT masih perlu waktu mengembangkan OSS. Aplikasi spesifik itu misalnya untuk analisis kimia, fisika, geofisika, geologi, dan cuaca.

(yun) Sumber : Kompas (14/7/05) ***

IGORSOS

19, July, 2007

IGORSOS
INDONESIA GOES REMOTE SENSING OPEN SOURCE
( Komunitas Pengguna dan Pengembang Software Open Source untuk Penginderaan Jauh Indonesia )

Tentang IGORSOS
IGORSOS adalah salah satu pusat informasi berbasis web yang bertujuan untuk memberikan wadah terpusat untuk segala macam informasi dan kegiatan komunitas pengguna dan pengembang software Open Source dalam bidang Penginderaan Jauh di Indonesia, baik memperkenalkan software Remote Sensing Open Source kepada masyarakat luas, memberikan dukungan dan bantuan baik teknis maupun non-teknis antar sesama pengguna software Remote Sensing Open Source , membangun / mengembangkan lebih lanjut software-software yang telah ada, maupun mempererat hubungan persahabatan antar anggota komunitas.

IGORSOS merupakan wadah non-profit yang untuk sementara ini dikelola secara sukarela oleh beberapa staf dari LAPAN (Kedeputian Penginderaan Jauh), ITB – Teknik Geodesi, dan MAPIN (Masyarakat Penginderaan Jauh Indonesia). Sukarelawan-sukarelawan yang lain masih sangat dibutuhkan dalam menjamin kelancaran operasional maupun pengembangan IGORSOS ini. (Hubungi k-ari-s@lapanrs.com , untuk keterangan lebih lanjut / mendaftarnya. )

Keanggotaan IGORSOS
Keanggotaan IGORSOS ini bersifat open / terbuka, baik itu kalangan masyarakat ilmiah, institusi pemerintah, perguruan tinggi, korporat / industri, media, serta masyarakat lainnya baik yang berkecimpung secara langsung maupun tidak langsung dengan bidang Penginderaan Jauh. Untuk pendaftaran / keterangan lebih lanjut, klik di sini.

IGORSOS juga membuka diri bagi badan / komunitas lainnya yang ingin menjalin kerjasama yang saling menguntungkan, baik badan / komunitas yang berkaitan dengan penginderaan jauh secara langsung maupun tidak langsung, baik dari dalam negeri maupun luar negeri.

Fasilitas IGORSOS
IGORSOS memberikan layanan gratis berbasis web, diantaranya :
1. Mailing List

2. Informasi-informasi seputar software Open Source penginderaan jauh yang ada di dunia dan contoh implementasinya di Indonesia

3. Informasi seminar, workshop, lokakarya, atau pertemuan lainnya di seputar implementasi / penelitian software Open Source penginderaan jauh di Indonesia

4. Informasi seputar kerjasama riset (riset bersama) mengenai penelitian / pengembangan software Open Source penginderaan jauh yang dilaksanakan oleh lembaga pemerintah, perguruan tinggi, swasta, maupun profesi pengembang lainnya.

5. Informasi yang bersifat konsultasi bagi para pengguna / pengembang software Open Source penginderaan jauh di Indonesia.

Kontribusi ke IGORSOS

Untuk saat ini kami sangat membutuhkan kontribusi anda yang berupa tulisan, artikel, buku online, berita maupun content/isi lainnya yang berhubungan dengan software Open Source penginderaan jauh. Tulisan lain berupa tutorial, terjemahan manual, FAQ, howto juga sangat kami nantikan. Semua tulisan / artikel tadi, dapat dikirimkan kepada kami k-ari-s@lapanrs.com, ataupun dapat diposting ke Mailing List IGORSOS.

Selain itu, kami juga mengundang partisipasi aktif anda dalam Mailing List IGORSOS, baik itu dengan membantu menjawab pertanyaan-pertanyaan / berdiskusi seputar software Open Source penginderaan jauh, penyampaian informasi seminar / workshop yang berkaitan, maupun informasi-informasi riset bersama yang mungkin dilakukan.